Pemilihan Duta Muda ASEAN – Indonesia 2019
INDBeasiswa.com – Bagi kamu yang berusia antara 18-25 tahun, mempunyai pengetahuan yang baik mengenai ASEAN, mampu berkomunikasi dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris serta bersemangat untuk mempromosikan ASEAN pada khalayak, ada kegiatan pemuda menarik yang bisa kamu ikuti. Pemilihan Duta Muda ASEAN-Indonesia (DMAI) Tahun 2019 diselenggarakan dengan tujuan untuk mencari sosok pemuda-pemudi Indonesia yang mempunyai wawasan luas mengenai ASEAN serta ketertarikan dalam mempromosikan ASEAN pada masyarakat luas. Berikut informasi selengkapnya mengenai Program Duta Muda ASEAN-Indonesia 2019.
Program Duta Muda ASEAN-Indonesia 2019
KEUNTUNGAN:
Duta Muda ASEAN-Indonesia 2019 yang terpilih berkesempatan untuk mendapatkan tugas mewakili Indonesia dalam berbagai kegiatan Kementerian Luar Negeri selama 1 tahun (Agustus 2019 s/d Agustus 2020).
PERSYARATAN:
- Merupakan pelajar, mahasiswa atau pemuda/i Warga Negara Indonesia (WNI).
- Berusia antara 18 s/d 25 tahun (per tanggal 1 Juni 2019).
- Mempunyai pengetahuan dasar yang baik mengenai ASEAN.
- Mempunyai kemampuan berbahasa Indonesia dan Inggris. Jika mempunyai kemampuan berbahasa asing lainnya bisa menjadi nilai tambah.
- Mempunyai kemampuan komunikasi yang baik. Aktif pada media sosial menjadi nilai tambah.
- Bersedia mengikuti seluruh rangkaian proses seleksi yang ditetapkan penyelenggara dan mematuhi aturan PDMAI 2019.
- Mengikuti media sosial Instagram @kemlu_ri.
Baca Juga
- Beasiswa Pelatihan AI Pijak dari IBM dan Dicoding untuk Mahasiswa dan Masyarakat Umum (Deadline: 31 Des 2025)
- Pelatihan Coding Camp Gratis DBS Foundation 2026 untuk Pelajar, Mahasiswa dan Masyarakat Umum (Deadline: 18 Des 2025)
- Pelatihan AI Gratis Microsoft Elevate Training Center untuk Mahasiswa, Guru, Dosen, Peneliti dan Praktisi IT (Deadline: 14 Juni 2026)
BERKAS DOKUMEN YANG DIBUTUHKAN:
- Formulir Pemilihan DMAI 2019 (DOWNLOAD).
- Foto diri (close up dan seluruh badan) dalam format JPG/PNG dengan ukuran maksimal 1 MB.
- Membuat Esai dengan ketentuan sebagai berikut:
a. Esai ditulis dalam bahasa Indonesia.
b. Membahas salah satu tema berikut:
- Kontribusiku: Menggaungkan Jakarta sebagai Diplomatic Capital of Southeast Asia
- Kontribusiku: Memperkuat Jejaring Pemuda di Kawasan ASEAN
c. Esai merupakan karya original, belum pernah dipublikasikan atau diikutkan dalam perlombaan lainnya.
d. Ditulis dalam 500 s/d 1000 kata (jumlah total kata).
e. Memuat ringkasan singkat (sekitar 100 kata), menggambarkan ide utama esai. Jumlah kata dalam ringkat singkat termasuk di dalam total 1000 kata.
f. Menggunakan font Arial 12 dengan spasi 1.5, margin 2 cm seluruh sisi.
g. Boleh mencantumkan grafik/tabel.
h. Judul esai diletakkan di awal esai.
i. Terstruktur dan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
j. Dikirim dalam format PDF, dan disimpan dengan format PDMAI Esai (NAMA LENGKAP KAMU) (PROVINSI)
k. Cantumkan nama kamu di bawah judul di halaman pertama.
CARA MENDAFTAR:
Untuk mendaftar Program DMAI, peserta dapat mengirimkan berkas dokumen di atas kepada email: dutamudaasean2019@kemlu.go.id.
Para peserta dengan esai terbaik akan melaju ke Tahap Kedua dan diminta membuat video message dengan ketentuan sebagai berikut:
- Video dibuat berdurasi 1 menit.
- Video message dibuat menggunakan bahasa Inggris dengan tema yang akan ditentukan selanjutnya.
- Isi pesan dalam video harus singkat dan jelas.
- Video diunggah melalui Instagram dengan Judul: PDMAI 2019 (Nama Kamu) dan mention akun @kemlu_ri tambahkan hashtag/tagar #aseanadalahkita #dutamudaasean2019. Contoh: PDMAI 2019 (Fadilla Putri) @kemlu_ri #aseanadalahkita #dutamudaasean2019.
- Video harus dapat diakses secara publik, pastikan akun Instagrammu tidak terkunci (private) dan dapat diakses sampai pengumuman pemenang.
- Pada tahapan ini, akan dipilih para finalis yang akan diundang ke Jakarta.
Para finalis terpilih akan mengikuti Tahapan III di Jakarta berupa kegiatan orientasi selama 1 minggu untuk mendapatkan pendalaman lebih lanjut mengenai ASEAN dan protokol etiket serta mengikuti malam final dimana para finalis akan menjawab pertanyaan dari juri baik dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris di depan umum.
Tiga finalis akan dipilih menjadi Pemenang Duta Muda ASEAN-Indonesia 2019 (Agustus 2019 s/d Juli 2020).
Baca Juga
- Bantuan Dana Penelitian Tugas Akhir dari Kemenpora untuk Mahasiswa S1, S2 dan S3 (Deadline: 15 Nov 2025)
- Beasiswa Telkom University untuk Lulusan SMA SMK Sederajat Tahun 2024, 2025, 2026 (Deadline: 12 Des 2025)
- Beasiswa S2 Swedia SISGP 2026 Gratis Kuliah dan Biaya Hidup (Deadline: 25 Feb 2025)
- Beasiswa Honjo International Scholarship Foundation Kuliah S2 – S3 di Jepang (Deadline: 31 Okt 2025)
- Beasiswa Fulbright 2026 untuk Kuliah S2 – S3 di Amerika Serikat FULL Scholarship (Deadline: 18 Feb 2026)
JADWAL PENDAFTARAN & SELEKSI:
- Batas waktu pendaftaran: 7 Mei 2019
- Hasil Seleksi Tahap 1: 10 Juni 2019
- Batas akhir pengumupulan persyaratan Tahap II (membuat video): 24 Juni 2019
- Pengumuman hasil seleksi Tahap II: 8 Juli 2019
- Orientasi di Jakarta: 31 Juli s/d 6 Agustus 2019
- Malam final: 7 Agustus 2019
Seluruh pengumuman akan diumumkan melalui website resmi Kementerian Luar Negeri: www.kemlu.go.id dan Instagram: @kemlu_ri.
Apabila ada yang ditanyakan mengenai program ini dapat menghubungi panitia penyelenggara berikut:
Direktorat Jenderal Kerja Sama ASEAN
Kementerian Luar Negeri
Jl. Pejambon No. 6, Jakarta Pusat
Telepon : 021-3509051
Sumber Informasi Resmi: https://kemlu.go.id
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.



