beasiswa singapura, kuliah di singapura nus, bagaimana cara mendaftar kuliah di singapura, beasiswa luar negeri 

INDBeasiswa.com – National University of Singapore (NUS) merupakan universitas bertaraf internasional yang kualitasnya diakui di dunia. Berbagai prestasi gemilang diraih oleh NUS di tingkat internasional. Belum lama ini, NUS berhasil meraih peringkat kedelapan di dunia berdasarkan jumlah subjek yang meraih top 10 di QS World University Ranking. NUS didirikan pada tahun 1905 di daerah barat daya Singapura, tepatnya di Kent Ridge. Selain di Kent Ridge, gedung NUS juga dapat ditemukan di The Bukit Timah dan Outram.

YUK KULIAH DI NUS SINGAPURA!

cara kuliah di singapura nus scholarship
Yuk Kuliah di National University of Singapore (NUS)!

Mengapa memilih kuliah di NUS?

Selain berbagai prestasi yang telah diraih NUS di tingkat internasional, NUS juga menawarkan berbagai mata kuliah dengan dosen-dosen yang berdedikasi dan berprestasi tinggi. Selain itu, NUS juga menyediakan berbagai program yang dapat anda pilih, seperti double degree, minor, exchange program, internship, dan program-program lainnya yang bertujuan untuk memaksimalkan potensi para mahasiswa guna mempersiapkan mereka dalam menghadapi persaingan global. Berbagai kesempatan untuk magang, melakukan kegiatan sosial, dan aktivitas lainnya juga tersedia bagi para mahasiswa NUS. Nah, selain program-programnya yang menarik, mahasiswa NUS juga diperbolehkan memilih mata kuliah sesuai dengan minat mereka, jadi para lulusan tidak hanya berkutat dengan jurusan yang mereka pilih, tetapi juga dapat mempelajari ilmu di luar jurusan mereka sesuai dengan keinginannya masing-masing.

Intinya, NUS sangat tepat disebut sebagai world class university yang dapat menjadi pilihan bagi anda yang ingin menimba ilmu yang bermanfaat, menambah relasi dari berbagai orang di belahan dunia, dan yang terpenting mempersiapkan diri anda untuk bersaing di kancah internasional.

Program apa saja yang tersedia di NUS?

NUS menawarkan berbagai program dan mata kuliah dari 12 fakultas yang berbeda. 12 Fakultas tersebut di antaranya adalah:

1. Arts & Social Sciences
Chinese Language, Chinese Studies, Japanese Studies, Malay Studies, South Asian Studies, Southeast Asian Studies, English Language, English Literature, History, Philosophy, Theatre Studies, Communications & New Media, Economics, Geography, Political Science, Psychology, Social Work, dan Sociology


2. Business & Accountancy
Business Administration (Accountancy) dan Business Administration
 

3. Computing
Business Analytics, Computer Science Courses, Information Security, Information Systems, dan Computer Engineering


4. Dentistry
Dentistry
 

5. Design & Environment
Architecture, Industrial Design, Project & Facilites Management, dan Real Estate
 

6. Engineering
Engineering, Biomedical Engineering, Chemical Engineering, Civil Engineering, Engineering Science, Environmental Engineering, Electrical Engineering, Industrial and System Engineering, Material Science & Engineering, Mechanical Engineering, dan Computer Engineering 
7. Law
Undergraduate Law Programme dan Graduate LL.B. Programme
 

8. Medicine 
Medicine
 

9. Nursing
Nursing

10. Music
Music

11. Science
Applied Mathematics, Chemistry, Computational Biology, Food Science and Technology, Life Sciences, Mathematics, Physics, Quantitative Finance, Statistics, dan Pharmacy
12. Pharmacy

Pharmacy

kuliah-s1-s2-s3-di-singapura-nus
Suasana Perkuliahan di National University of Singapore (NUS)

Bagaimana Sistem Pendidikan di NUS?

NUS memiliki sistem pendidikan yang berbeda jika dibandingkan dengan universitas lain di wilayah Asia. NUS mengadaptasi sistem yang dimiliki Amerika berupa sistem kredit mata kuliah sekaligus sistem pendidikan Inggris, yaitu sistem pengajaran melalui kelompok kecil (tutorial). Para pelajar NUS pun memungkinkan untuk mengambil program double-degree (mengikuti 2 program Sarjana dalam satu waktu, sehingga bisa lulus dengan menyandang 2 titel sekaligus).

Biaya Kuliah dan Beasiswa

Untuk perkiraan biaya program yang dibutuhkan dapat anda lihat pada link berikut:

Semua mahasiswa internasional yang mendaftar ke NUS akan secara otomatis dimasukkan pada 2 seleksi beasiswa (tidak dibutuhkan pendaftaran terpisah), yaitu:
1. ASEAN Undergraduate Scholarship (AUS)
2. Science & Technology Undergraduate Scholarship
Perbedaan dari kedua jenis beasiswa di atas, untuk Science & Technology Undergraduate Scholarship mewajibkan mahasiswa yang lulus untuk bekerja pada perusahaan Singapura selama jangka waktu 6 tahun.

Bagaimana Cara Mendaftar di NUS?

Untuk penerimaan mahasiswa baru terbagi menjadi 3 tahap, yaitu:
1. Online Admission
Online admission dapat anda akses di website resmi NUS yang dimulai sekitar pertengahan bulan Oktober. Pada website tersebut, anda akan diminta mengisi informasi diri, kegiatan ekstrakurikuler, prestasi yang telah diraih baik akademis maupun non-akademis. Cantumkan juga jurusan yang akan anda pilih, maksimal lima jurusan yang berbeda. Selain itu, anda juga akan diminta mencantumkan nilai rapor. Setelah melengkapi seluruh data yang diminta, anda harus mengirimkan fotocopy dari rapor, ijazah (jika sudah ada) dan bukti prestasi (sertifikat, piagam, dll) melalui pos. Jangan lupa untuk selalu mengecek e-mail secara reguler karena undangan untuk mengikuti tahap UEE akan dikirimkan melalui e-mail.

2. University Entrance Examination (UEE)
Di Singapura, pendaftaran universitas umumnya membutuhkan nilai A Level dari bidang studi yang berhubungan dengan jurusan yang anda pilih. Sebagai pelamar internasional tanpa hasil ujian A Level, anda akan diminta mengikuti UEE yang ekuivalen dengan A Level. Sebaiknya sebelum mengikuti UEE, anda mempelajari materi A Level dari bidang studi yang akan diujikan dalam UEE. Selain itu, anda juga akan diminta untuk membayar biaya tes sekitar 20 s/d 40 dollar.

3. Wawancara Beasiswa

Komunitas Indonesia di NUS

Jangan khawatir jika anda akan merasa kesepian saat melanjutkan studi di NUS, karena ada banyak pelajar Indonesia yang saat ini tengah melanjutkan studi di NUS. Mereka tergabung dalam satu perhimpunan pelajar, yaitu Pelajar Indonesia NUS (PINUS). PINUS pun secara periodik mengadakan berbagai aktivitas yang dapat anda ikuti, seperti NUANSA Cultural Production (pagelaran kesenian dan budaya), Nusantaraku, Pinus Orientation, Misi Kami Peduli, Hari Olahraga Amal, dan sebagainya. Untuk informasi lebih lanjut mengenai PINUS, dapat anda kunjungi pada www.pinusonline.com

Demikian ulasan singkat mengenai National University of Singapore. Nah, jika anda berminat untuk melanjutkan studi di NUS, silahkan kunjungi website resmi NUS di www.nus.edu.sg untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Semoga bermanfaat.
Baca Juga:
Jenis-Jenis Beasiswa yang Perlu Diketahui
Studying Abroad: Ini Rasanya Kuliah di Hong Kong!
5 Cara Mendapatkan Beasiswa Luar Negeri dengan TOEFL Rendah