Kompetisi Rencana Bisnis Berhadiah Beasiswa S1 di SIM GE-UPH Surabaya
beasiswa s1 ekonomi di universitas pelita harapan surabaya, info kompetisi lomba business plan, beasiswa s1 dalam negeri oleh singapore institute of management global education
INDBeasiswa.com – Informasi beasiswa kali ini ditujukan bagi pelajar Indonesia berusia 18 tahun atau di bawahnya. Singapore Institute of Management Global Education (SIM GE) Singapore bekerjasama dengan Universitas Pelita Harapan (UPH) Surabaya, saat ini tengah mengadakan kompetisi dengan hadiah beasiswa S1 di SIM GE-UPH, gratis perjalanan ke Singapura, dan uang tunai. SIM GE-UPH Business Plan Competition 2016, dalam kompetisi ini para pelajar diharapkan dapat membuat rencana bisnis secara berkelompok yang akan dipresentasikan kepada panelis. Diharapkan dengan adanya kompetisi ini dapat meningkatkan semangat kewirausahaan diantara para pelajar Indonesia.
Kompetisi Rencana Bisnis Berhadiah Beasiswa S1 di SIM GE-UPH Surabaya
![]() |
| Kompetisi Rencana Bisnis Berhadiah Beasiswa S1 di SIM GE-UPH Surabaya |
Keuntungan dan Hadiah:
Hadiah Utama
1. Mendapatkan beasiswa parsial di SIM GE-UPH Sarjana Ekonomi untuk masing-masing anggota kelompok (senilai Rp 262.500.000,-)
2. Gratis perjalanan ke Singapura selama 4 hari 3 malam yang dibiayai oleh SIM GE termasuk biaya pesawat dan akomodasi bersama untuk anggota kelompok beserta mentor
3. Uang tunai senilai SGD$1,000 untuk kelompok pemenang
Pemenang Kedua
1. Mendapatkan beasiswa parsial di SIM GE-UPH Sarjana Ekonomi untuk masing-masing anggota kelompok (senilai Rp 157.500.000,-)
2. Uang tunai senilai SGD$500 untuk kelompok pemenang
Pemenang Ketiga
1. Mendapatkan beasiswa parsial di SIM GE-UPH Sarjana Ekonomi untuk masing-masing anggota kelompok (senilai Rp 105.000.000,-)
2. Uang tunai senilai SGD$300 untuk kelompok pemenang
Selain itu para pemenang juga akan mendapatkan piala penghargaan dan sertifikat.
Persyaratan:
1. Membentuk team yang terdiri dari 3 orang + 1 guru mentor
2. Peserta berusia maksimal 18 tahun. Untuk peserta di bawah usia 17 tahun dapat menandatangani Lembar Persetujuan pada link berikut: Consent Form
3. Rencana bisnis yang diajukan harus berupa ide asli dan disajikan dalam bahasa Inggris
4. Masing-masing peserta hanya dapat tergabung dalam 1 kelompok saja
5. Pendaftaran tidak dikenakan biaya (GRATIS)
Prosedur:
1. Pendaftaran: Kelompok peserta dapat mengisi form pendaftaran pada link berikut: Download. Form yang telah diisi harus dilengkapi bersama dengan surat persetujuan dari orang tua dan dikirimkan ke email: simge.uphs@uph.edu sebelum tanggal 11 Juni 2016.
2. Preliminary Round: Mengirimkan 3 menit video recording presentasi mengenai business plan yang telah dibuat dalam format avi atau mp4. Masing-masing anggota kelompok harus muncul dalam video dan menjelaskan business plannya dalam bahasa Inggris selama 1 menit. Kirimkan video tersebut ke email: simge.uphs@uph.edu atau evelynkamaludin@sim.edu.sg sebelum tanggal 18 Juni 2016. Nantinya akan diseleksi 18 kelompok yang dapat lolos ke tahap selanjutnya. Pengumuman kelompok yang lolos seleksi akan diinfokan pada tanggal 24 Juni 2016.
3. Round Two: 18 kelompok yang lolos seleksi akan mendapatkan informasi melalui email dan menghadiri sesi pelatihan penulisan rencana bisnis yang dilaksanakan oleh penyelenggara di 3 kota berikut: Surabaya, Malang, dan Bali. Kemudian setiap kelompok dapat mengirimkan dua halaman executive summary dalam bahasa Inggris melalui email: simge.uphs@uph.edu sebelum tanggal 30 Juli 2016. Enam kelompok akan diseleksi untuk masuk pada tahapan selanjutnya.
4. Grand Finals: Masing-masing kelompok harus menyerahkan full business plan dalam bahasa Inggris sebelum tanggal 13 Agustus 2016. Pelaksanaan Grand Final akan diadakan di kampus UPH Surabaya tanggal 20 Agustus 2016. Setiap kelompok harus mempresentasikan rencana bisnisnya pada panelis.
5. Pengumuman kelompok pemenang serta penyerahan hadiah akan dilaksanakan pada tanggal 20 Agustus 2016 pada Festival Kampus UPH.
![]() |
| Timeline SIM GE-UPH Business Plan Competition 2016 |
Untuk mendapatkan informasi lebih detail mengenai kompetisi beasiswa di atas, dapat menghubungi nomer telp. 0888 0585 9364 atau 031 5825 1010, email: simge.uphs@uph.edu atau mengunjungi laman resminya di simge.uph.edu. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.





