INDBeasiswa.com – Jika kamu adalah lulusan SMA/SMK/Sederajat yang sedang mencari beasiswa kuliah gratis, program beasiswa berikut ini bisa kamu coba! Program Beasiswa IDCloudHost 2025 merupakan program resmi antara PT. Cloud Hosting Indonesia dengan Telkom University yang sudah bekerjasama sejak tahun 2015 untuk membiayai penerima beasiswa melanjutkan kuliah di Telkom University hingga lulus. Berikut informasi selengkapnya.

Program Beasiswa IDCloudHost 2025 untuk Kuliah di Telkom University

Beasiswa IDCloudHost untuk Kuliah S1 di Telkom University

Program Beasiswa IDCloudHost 2025 berkolaborasi dengan Telkom University merupakan program beasiswa yang memberikan dukungan berupa pembiayaan kuliah hingga lulus. Program yang telah diselenggarakan sejak tahun 2015 ini sudah memberikan beasiswa kepada kurang lebih puluhan penerima beasiswa yang berkuliah di Telkom University.

Pada tahun 2025, IDCloudHost dan Telkom University kembali membuka pendaftaran Beasiswa IDCloudhost 2024 hingga 4 Juni 2025. Ambil kesempatan ini bagi kamu yang ingin berkuliah secara gratis di Kampus Telkom University, salah satu kampus swasta terbaik di Indonesia!

  1. Gratis biaya pendaftaran
  2. Gratis seluruh biaya kuliah selama 4 tahun di Telkom University hingga lulus
  3. Kesempatan magang bahkan bekerja di IDCloudHost atau Diskominfo untuk mengembangkan keterampilan dan pengalaman di dunia profesional langsung di industri teknologi
  4. Kesempatan membangun relasi melalui berbagai kegiatan IDCloudHost, seperti workshop, seminar dan program komunitas, yang memperluas jaringan profesional di industri teknologi

Note: Para penerima beasiswa tidak wajib bekerja di IDCloudHost, tetapi jika ingin magang selama kuliah, IDCloudHost menyediakan kesempatan selama tidak mengganggu studi.

Baca Juga:
Daftar Beasiswa Kuliah S1 2025 – 2026 untuk Lulusan SMA /SMK/Sederajat

Pilihan Kampus dan Daftar Fakultas di Telkom University

Ada 3 Pilihan Kampus dalam Program Beasiswa IDCloudHost 2025, yaitu:

  1. Telkom University Bandung
  2. Telkom University Jakarta
  3. Telkom University Surabaya
  4. Telkom University Purwokerto

Berikut daftar Fakultas yang tersedia di Telkom University:

  1. Fakultas Teknik Elektro (FTE)
  2. Fakultas Rekayasa Industri (FRI)
  3. Fakultas Informatika (FIF)
  4. Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)
  5. Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial (FKIS)
  6. Fakultas Industri Kreatif (FIK)

Untuk pilihan program studi dari masing-masing fakultas bisa dilihat pada link berikut: https://smb.telkomuniversity.ac.id/program/.

Baca Juga

Persyaratan dan Ketentuan

  1. Program beasiswa ini dibuka bagi Siswa/i lulusan SMA/SMK/MA Sederajat kelas 12 (yang akan lulus tahun 2025).
  2. Beasiswa ini juga dapat diikuti lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat (gap year) tahun 2021, 2022, 2023 dan 2024.

Cara Mendaftar

  1. Untuk mendaftar Beasiswa IDCloudHost 2025 bisa dilakukan secara online pada link berikut: https://program.idcloudhost.com. Jika belum mempunyai akun, klik tulisan Register. Jika sebelumnya sudah memiliki akun, silakan login menggunakan Email dan Password yang digunakan.
  2. Pada bagian Billing Address, Company Name (Optional) bisa diisi dengan nama sekolah atau bisa dikosongkan. Setelah itu, sistem akan meminta verifikasi Two-Factor Authentication untuk keamanan tambahan. Centang bagian “I have read and agree to the Terms of Service”, lalu klik tombol Register untuk menyelesaikan pembuatan akun.
  3. Jika sudah berhasil membuat akun baru, selanjutnya akses Halaman Pendaftaran Beasiswa IDCloudHost melalui link berikut ini: https://program.idcloudhost.com/ Setelah itu, klik Sign in with IDCloudHost.
  4. Selanjutnya, sistem akan menampilkan Dashboard Program Beasiswa. Scroll ke bawah untuk mengisi Form Pendaftaran Beasiswa.
  5. Isi formulir secara lengkap dan benar. Data ini nantinya akan digunakan sebagai pendaftaran kamu. Pastikan semua kolom terisi.
  6. Masukkan Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dengan benar. Jika ragu, kamu bisa mencari NPSN sekolah kamu melalui Link Pencarian Pokok Data Pendidikan Lalu klik “Lanjut”.
  7. Kamu dapat memilih dua pilihan jurusan pada bagian Pilihan Jurusan 1 dan Pilihan Jurusan 2 di dua kampus yang berbeda, seperti:
    • Pilihan 1: Kampus Bandung
      Pilihan 2: Kampus Surabaya
    • Pilihan 1: Jurusan A di Kampus Bandung
      Pilihan 2: Jurusan B di Kampus Bandung
  8. Kamu juga wajib mengunggah dokumen persyaratan dengan ukuran maksimal 2 MB :
    • Pas foto (ukuran 3×4 cm)
    • Bukti foto rapor dalam format PDF
  9. Setelah semua data diisi dengan benar, klik tombol “Lanjut” untuk menyelesaikan proses pendaftaran.
  10. Pendaftaran paling lambat dilakukan tanggal 4 JUNI 2025. Panduan pendaftaran Beasiswa IDCloudHost juga bisa disimak pada link berikut: https://idcloudhost.com/panduan/faq-alur-pendaftaran-beasiswa-idcloudhost/.

Baca Juga:
Cerita Inspirasi: Meraih Beasiswa dan Berwirausaha demi Melanjutkan Kuliah

Timeline Pelaksanaan

  1. Pendaftaran: 3 Februari s/d 4 Juni 2025
  2. Seleksi Rapor (5 s/d 13 Juni 2025)
    Seleksi rapor adalah tahap kedua setelah pendaftaran. Peserta wajib mengunggah nilai rapor sesuai ketentuan yang berlaku. Tim seleksi akan menilai berdasarkan kriteria akademik untuk menentukan siapa yang lolos ke tahap berikutnya. Pastikan rapor yang diunggah jelas dan valid.
  3. Test Online (18 s/d 20 Juni 2025)
    Calon peserta wajib mengikuti tes secara online sebagai tahapan berikutnya. Materi tes meliputi:
    • Penalaran Umum
    • Pengetahuan Kuantitatif
    • Pengetahuan dan Pemahaman Umum
    • Memahami Bacaan dan Menulis
    • Literasi Dalam Bahasa Indonesia
    • Literasi Dalam Bahasa Inggris
    • Penalaran Matematika
  4. Test Wawancara (25 s/d 27 Juni 2025)
    Peserta yang lolos akan melakukan tes Wawancara secara online bersama tim penyeleksi Beasiswa IDCloudHost, persiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan untuk seleksi.
  5. Pengumuman Hasil (1 Juli 2025)
    Pengumuman penerima Beasiswa diumumkan pada halaman resmi di Website dan Social Media IDCloudHost, jangan lupa Follow Akun IDCloudhost untuk informasi lengkap.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Beasiswa IDCloudHost, silakan hubungi kontak berikut:
Email: partnership@idcloudhost.com
Instagram: @idcloudhost

Halaman Resmi Beasiswa IDCloudHost: https://idcloudhost.com/beasiswa/
Silakan dibagikan pada teman-teman yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.