BEASISWA INDONESIA – S2 DALAM NEGERI – KEMENTERIAN KOMINFO TAHUN 2015
Apa saja PERSYARATANNYA?
1. Merupakan Pegawai Negeri Sipil ( PNS ) pada suatu instansi Pemerintahan baik Pusat atau Daerah ( kecuali PNS pada instansi sektor pendidikan ), anggota POLRI dan TNI
2. Berumur maksimal 37 tahun pada saat mendaftarkan diri
3. Telah berstatus sebagai PNS dan POLRI / TNI aktif yang mempunyai masa kerja minimal 2 tahun
4. Telah mendapatkan rekomendasi dan ijin dari pejabat yang berwenang ( minimal pimpinan instansi tingkat dengan Eselon II ) pada insansi untuk menjalani masa pendidikan
5. Sebelumnya tidak pernah mempunyai gelar S2 dan tidak sedang mengikuti program S2 dari lembaga lainnya
PROGRAM STUDI S2 – CHIEF INFORMATION OFFICER ( CIO )
Program ini bertujuan untuk mewujudkan Sumber Daya Manusia pada pemerintahan yang unggul dalam rangka pengembangan e-Government di lingkungan instansi Pemerintahan baik Pusat maupun Daerah, sehingga tersedia SDM untuk mengelola e-Government di lingkungan instansi tersebut.
Daftar Perguruan Tinggi Tujuan :
1. Universitas Gadjah Mada ( UGM )
2. Sekolah Teknik Elektro dan Informatika Institut Teknologi Bandung ( STEI – ITB )
3. Institut Teknologi Sepuluh Nopember ( ITS )
4. Universitas Indonesia ( UI )
5. Universitas Negeri Padang ( UNP )
PROGRAM STUDI S2 – ILMU KOMUNIKASI
Program ini bertujuan untuk mewujudkan Sumber Daya Manusia pada pemerintahan yang unggul untuk mendukung pengembangan layanan informasi dan hubungan masyarakat di Pemerintahan.
Daftar Perguruan Tinggi Tujuan :
1. Universitas Gadjah Mada ( UGM )
2. Universitas Andalas ( Unand )
3. Universitas Airlangga ( Unair )
4. Universitas Indonesia ( UI )
5. Universitas Hasanuddin ( Unhas )
6. Universitas Sumatera Utara ( USU )
7. Universitas Sebelas Maret ( UNS )
Apa saja Skema Beasiswa yang akan didapatkan ?
1. Biaya Pendidikan sesuai SPP yang telah ditetapkan oleh masing-masing Perguruan Tinggi
2. Biaya Operasional meliputi Fotocopy, Biaya Pembelian Buku, Penelitian, dan sebagainya
3. Biaya Hidup dan Biaya Lainnya
Bagaimana Cara Pendaftarannya ?
Bagi anda yang berminat dapat segera mendaftarkan diri secara langsung di Perguruan Tinggi yang dipilih sesuai dengan ketentuan serta jadwal penerimaan mahasiswa baru setempat. Setelah anda menerima Surat Tanda Lulus / Diterima, lalu melaporkan diri pada pihak TPSDM dengan dilampirkan SoftCopy dari Surat tersebut beserta kelengkapan berkas persyaratan. Selanjutnya, apabila telah dinyatakan lulus oleh pihak Kementerian Kominfo, maka anda akan menandatangani Surat Perjanjian di atas materai dan dapat memulai mengikuti kegiatan perkuliahan.



