KIP Kuliah di Institut Teknologi Padang untuk Lulusan SMA/SMK/Sederajat
INDBeasiswa.com – Selain informasi KIP Kuliah untuk Perguruan Tinggi di Pulau Jawa, ada juga informasi KIP Kuliah di kampus yang ada di Pulau Sumatera. Salah satunya di Institut Teknologi Padang. Program KIP Kuliah di Institut Teknologi Padang dibuka dengan kuota sebanyak 200 orang. Institut Teknologi Padang atau lebih dikenal ITP adalah kampus teknik terbaik di Sumatera yang patut kamu perhitungkan. Berikut informasi selengkapnya.
Program KIP Kuliah di Institut Teknologi Padang Tahun 2020
ALAMAT KAMPUS:
Institut Teknologi Padang
Jl. Gajah Mada, Kandis – Nanggalo
Padang – Sumatera Barat
Telp. 0751-7055202
SEKILAS MENGENAI INSTITUT TEKNOLOGI PADANG:
Institut Teknologi Padang (ITP) merupakan Perguruan Tinggi bidang teknik tertua di Kota Padang. Hingga saat ini, ITP telah mengukir berbagai prestasi akademik dan non-akademik. Sebagai contoh, ITP menerima tiga penghargaan sekaligus dari LLDIKTI Wilayah X sebagai Terbaik I Perguruan Tinggi Kategori Jumlah Dana Terbanyak Lolos Hibah Penelitian Tahun 2020, Terbaik II Perguruan Tinggi Kategori Jumlah Skema Terbanyak Lolos Hibah Penelitian Tahun 2020, dan Penghargaan Khusus Peneliti yang memperoleh Hibah Penelitian Skema World Class Research Tahun 2020.
SISTEM KULIAH DI INSTITUT TEKNOLOGI PADANG:
Dengan kondisi di beberapa wilayah di Indonesia yang masih berbenah dari pandemi Covid-19, pihak Kampus ITP akan menerapkan sistem perkuliahan blended learning dan praktikum labor. Blended learning merupakan sistem belajar mengajar yang memadukan e-learning dengan metode belajar pendukung, contohnya seperti animasi dan share screen. Jadi, dalam program belajar akan terjadi respon atau interaksi antara dosen dan mahasiswa secara realtime, meskipun online. Dengan adanya program blended learning, jadwal kuliah bisa semakin fleksibel, terutama bagi mahasiswa yang kuliah sambil bekerja.
PROGRAM STUDI YANG DITAWARKAN:
- S1 Teknik Informatika
- S1 Teknik Elektro
- S1 Teknik Mesin
- S1 Teknik Sipil
- S1 Teknik Geodesi
- D3 Teknik Mesin
- D3 Teknologi Listrik
- D3 Teknik Sipil
- S1 Teknik Lingkungan
KUOTA BEASISWA: 200 orang
KEUNTUNGAN KIP KULIAH DI INSTITUT TEKNOLOGI PADANG:
- Bebas biaya pendaftaran.
- Pembebasan biaya kuliah/pendidikan yang dibayarkan langsung ke perguruan tinggi.
- Bantuan biaya hidup sebesar Rp 700.000,- (tujuh ratus ribu rupiah) per bulan.
Baca Juga
- Beasiswa BCA 2026 PPBP – PPTI untuk Lulusan SMA/SMK/Sederajat (Deadline: 31 Jan 2026)
- Info Terbaru : Fulbright ETA – English Teaching Assistant Tahun 2026 untuk SMA dan SMK (Deadline: 2 Feb 2026)
- Beasiswa SMA Kemala Taruna Bhayangkara Tahun 2026 Gratis Sekolah untuk Lulusan SMP (Deadline: 30 Nov 2025)
- Pelatihan Coding Camp Gratis DBS Foundation 2026 untuk Pelajar, Mahasiswa dan Masyarakat Umum (Deadline: 18 Des 2025)
- Beasiswa Telkom University untuk Lulusan SMA SMK Sederajat Tahun 2024, 2025, 2026 (Deadline: 12 Des 2025)
PERSYARATAN:
- Merupakan siswa SMA/SMK/Sederajat lulusan tahun 2018, 2019, dan 2020.
- Belum pernah ditetapkan sebagai penerima beasiswa KIP Kuliah/Bidikmisi di Perguruan Tinggi.
CARA MENDAFTAR:
- Peserta menyiapkan persyaratan yang diminta, kemudian melakukan pendaftaran melalui https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id.
- Selanjutnya peserta mengecek nomer pendaftaran dan kode akses yang didapatkan di email. Masukkan data di website https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id.
- Pada website tersebut, pilih Seleksi Mandiri ITP dan Program Studi yang dituju. Peserta otomatis terdaftar pada sistem di Institut Teknologi Padang.
- Batas waktu pendaftaran sampai dengan 28 AGUSTUS 2020.
- Proses seleksi meliputi seleksi administrasi dan wawancara.
- Pengumuman lebih lanjut akan diinformasikan di Instagram Resmi: @itppadang.
Apabila ada yang ingin ditanyakan mengenai Program KIP Kuliah di Institut Teknologi Padang, dapat menghubungi kontak berikut:
INSTITUT TEKNOLOGI PADANG
Jalan Gajah Mada, Kandis – Nanggalo
Padang – Sumatera Barat
Telp. 0751-7055202
Whatsapp: 082286466415 / 082171179396
Email: info@itp.ac.id / spmb@itp.ac.id
Website : itp.ac.id
Sumber Informasi Resmi: Instagram @itppadang
Silakan dibagikan pada teman-teman yang membutuhkan. Semoga bermanfaat!



